Kalah di Semifinal, Fergie Salahkan 2 Pemain

Manchester United gagal melaju ke final Piala FA setelah tumbang 0-1 dari Manchester City, Sabtu 16 April 2011. Kekalahan ini ditanggapi manajer MU Sir Alex Ferguson dengan kritik keras pada anak asuhnya.

Menurut Fergie, pasukannya kedodoran di 15 menit pertama babak kedua. Hal itu harus dibayar mahal dengan robeknya jala Setan Merah oleh Yaya Toure.

“Edwin (Kiper, van der Sar) membuat tendangan yang salah dan Michael Carrick tidak bisa menahan serangan. Jadilah gol itu,” kata Fergie seperti dilansir Goal selepas pertandingan yang berlangsung di Stadion Wembley, London.

“Sejak saat itu, mereka jadi bertahan secara terpisah dari beberapa serangan balik. Ini sangat mengecewakan, kami harusnya bisa unggul di babak pertama karena kami tim yang lebih baik.”

Fergie sendiri tidak bisa mendampingi anak asuhnya dari pinggir lapangan. Sanksi yang diberikan oleh Federasi Sepakbola Inggris (FA) karena mengkritik wasit, membuat Fergie hanya bisa memberi instruksi melalui asistennya.

Selain tanpa sang manajer, MU juga tampil minus striker Wayne Rooney yang juga absen karena skorsing dari FA. Kehilangan sosok Rooney membuat MU harus bergantung pada ketajaman Dimitar Berbatov. Sayangnya, striker asal Bulgaria itu malah gagal merobek jala City.

“Kami sedikit ceroboh dan serangan balik mereka (City) bisa mengalahkan kami,” keluh Fergie lagi.

Updated: 17/04/2011 — 3:22 AM